Akademi Pemimpin Muda Macanga Institute adalah sebuah program singkat peningkatan kapasitas kepemimpinan bagi pemuda-pemudi yang memiliki aspirasi untuk membawa perubahan bagi daerah melalui kerja-kerja berbasis komunitas. Program ini dirancang khusus untuk mengasah kemampuan dan pengetahuan para pemuda di Sulawesi Barat, berusia 18-30 tahun, agar menjadi pemimpin yang efektif dan inovatif di komunitas.
Preview Materi:
Materi yang akan dibahas dalam program ini meliputi:
Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs)
Manajemen Proyek Komunitas
Berpikir Kritis dan Sistematis
Mengembangkan Solusi Berbasis Komunitas
Kesetaraan Gender dan Inklusi Sosial
Strategi Penggalangan Dana dan Penulisan Proposal
Membangun Komunitas atau Organisasi
Pengembangan Diri dan Kepemimpinan
Dll.
Cara Mendaftar:
Untuk mendaftar, ikuti langkah-langkah berikut:
Kunjungi situs web Macanga Institute www.macangainstitute.org
Follow Instagram @macangainstitute
Isi formulir pendaftaran online.
Lampirkan esai singkat tentang motivasi anda mengikuti kegiatan ini.
Tunggu konfirmasi penerimaan via email.
Manfaat Program:
Dengan mengikuti program ini, peserta akan mendapatkan manfaat seperti:
Meningkatkan kemampuan kepemimpinan dan manajemen proyek.
Memperluas jaringan dengan pemimpin muda lainnya.
Mendapatkan sertifikat kepesertaan.
Kesempatan untuk terlibat dalam proyek komunitas nyata Macanga Institute.
Bimbingan atau Mentoring untuk mendapatkan beasiswa pengembangan diri dan kepemimpinan seperti INSPIRASI, YSEALI, PPAN, Beasiswa LPDP, dll.
Jangan lewatkan kesempatan emas ini untuk mengembangkan potensi kepemimpinan Anda dan membuat perubahan positif di komunitas Anda!
Comments